Setelah sempat vakum di dunia musik, kini Mulan Jameela siap menggebrak dengan single ciptaan Ahmad Dhani yang berjudul ‘Abracadabra.’ Mulan tak main-main menggarap single dan video klipnya ini. Proses pembuatan video klip bernuansa Timur Tengah itu membutuhkan dana yang besar, karena mengusung konsep animasi.
“Video klip ini berdurasi empat menit, dan menggunakan konsep animasi Timur Tengah. Untuk animasi, biayanya nggak sedikit,” kata Irwan, salah satu personel The Law yang juga berada di bawah naungan Republik Cinta Manajemen asuhan Ahmad Dhani , sama seperti Mulan.
Baik single maupun video klip ‘Abacadabra’ akan dirilis pada tanggal 30 April 2011. Peluncuran ‘Abacadabra’ akan ditayangkan secara langsung di sebuah stasiun televisi. ‘Abacadabra’ adalah single pertama Mulan dalam album barunya.
Total terdapat 10 lagu dalam album baru mantan duo Ratu itu. Semua lagu itu diciptakan oleh Ahmad Dhani . Dhani pula yang menjadi produser bagi penyanyi berdarah Sunda itu.
Arka Music sebagai label musik Mulan, membenarkan bahwa video klip Mulan akan tampak luar biasa. “Pengeluarannya sangat mahal. Budget-nya tinggi,” kata Erika dari Arka Music. Namun Erika tidak mau menyebut kisaran biaya untuk membuat video klip tersebut. Menurutnya, berapapun biaya yang dihabiskan, tidak masalah asal hasilnya bagus.
sumber : vivaforum
No comments:
Post a Comment